Jakarta (ANTARA) - Ford telah menyerahkan Mustang Mach-E kepada sejumlah pelanggan pertama di China pada Minggu, 26 Desember 2021.

Di antara pelanggan yang menerima kendaraan tersebut adalah seorang eksekutif iklan dan penggemar Mustang Jin Zhang, yang menggunakan mobil sport listrik itu sebagai kendaraan keluarga.

Penyerahan secara simbolis Mustang Mach-E kepada pelanggan di China itu dilakukan oleh Manajer Umum Divisi BEV (Battery Electric Vehicle) Ford China, Mark Kaufman, kata Ford dalam pernyataan resminya dikutip, Senin.

Mach-E yang diproduksi secara lokal dijual melalui jaringan toko direct-to-customer Ford BEV yang berkembang yang berlokasi di pasar metropolitan utama China. Saat ini, ada 25 toko yang didedikasikan untuk penjualan kendaraan listrik Ford di China.

 
Pewarta: Suryanto
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2022