Tips Sederhana untuk Meningkatkan Kemampuan Technical Writing, Coba Terapkan!

Tanggal posting : 08 March 2023
Oleh Admin
tips-trick

Menjadi seorang technical writing dituntut untuk dapat paham dan mengerti mengenai dunia marketing. Karena seorang technical writing harus mampu menuangkan ide atau topik teknis menjadi sebuah tulisan yang dapat menarik perhatian banyak orang. Menulis dengan skill technical writing memang tidak semudah yang dibayangkan karena kita harus mengetahui tips dan triknya.

Nah, agar kamu dapat dengan mudah untuk meningkatkan kemampuan technical writing mu. Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan skill technical writing.

1. Tentukan terlebih dahulu target audience

Ilustrasi Buku Toko Perpustakaan (Pixabay.com/memyselfaneye)
Ilustrasi Buku Toko Perpustakaan (Pixabay.com/memyselfaneye)

Sebelum kamu memilih sebuah topik untuk tulisan mu cobalah untuk menentukan target audience yang cocok dahulu. Karena dengan menentukan target audience akan lebih memudahkan mu untuk memilih topik yang sesuai untuk kontenmu. Dengan begitu, kamu pun juga lebih mudah untuk menyusun tulisan yang sesuai dan tepat.

2. Perbanyak mencari referensi

Ilustrasi Siswa Mengetik Papan Ketik (Pixabay.com/StartupStockPhotos)
Ilustrasi Siswa Mengetik Papan Ketik (Pixabay.com/StartupStockPhotos)

Semakin banyak sumber referensi yang bisa kamu dapatkan akan semakin banyak pula ide-ide yang bisa kamu tulis. Selain itu, melalui berbagai macam referensi akan menambah informasi serta pengetahuan yang kamu dapatkan. Sehingga hal tersebut dapat membantu kamu dalam meningkatkan skill technical writing yang lebih baik lagi.

3. Sertakan gambar visual yang menarik

Ilustrasi Internet Isi Pintu Gerbang (Pixabay.com/PublicDomainPictures)
Ilustrasi Internet Isi Pintu Gerbang (Pixabay.com/PublicDomainPictures)

Ketika kamu sudah menulis sebuah ide konten yang bagus jangan lupa untuk menyertakan gambar visual yang menarik. Karena hal tersebut menjadi faktor utama untuk menarik para audience. Tampilan gambar atau visual juga dapat membantu audience untuk lebih memahami isi dari tulisan kita.

4. Tulisan dengan bahasa yang ringan dan mudah dipahami

Ilustrasi Kerja Kantor Komputer (Pixabay.com/Dietmar Hesse)
Ilustrasi Kerja Kantor Komputer (Pixabay.com/Dietmar Hesse)

Sebagai seorang technical writing kalian memiliki tugas untuk membuat tulisan yang mudah untuk dipahami dan dimengerti para audience. Oleh karena itu, sangat penting sekali bagi seorang technical writing menguasai pedoman penulisan yang baik dan benar. Agar nantinya para audience mudah memahami dan mengerti apa yang kita tulis.

Kalian bisa melakukan empat tips diatas untuk meningkatkan skill technical writing. Tips diatas merupakan cara sederhana dan mudah untuk bisa kalian ikuti. Jadi tetap semangat dan semoga empat tips diatas dapat membantu kalian dalam meningkatkan technical writing.

Sumber : https://yoursay.suara.com/lifestyle/2023/03/04/111316/tips-sederhana-untuk-meningkatkan-kemampuan-technical-writing-coba-terapkan

Tips & Trik Lainnya

tips-trik
Masker KN95 Mahal. Bagaimana Cara Menggunakannya kembali?
Beli dua KN95
Simpan satu dikantong kertas coklat, gunakan yang lain untuk sehari. Kemudian beralih. Terus bergantian selama mereka pas dan digunakan oleh orang yang sama.
Dua KN95 dapat bertahan > bulan.